Sifat Salah dan lupa merupakan kodrat manusia terlebih kesalahan itu terjadi karena faktor kesengajaan maupun ketidak sengajaan sehingga berdampak negatif kepada dirinya sendiri, kadang kitapun telah menyadari bahwa kesalahan yang dibuat seseorang kepada diri kita sendiri teramat sulit untuk dimaafkan terlebih kesalahan itu telah melampaui batas.
memaafkan seseorang itu amat sulit sungguh admin pun pernah mengalaminya terlebih kesalahan sepele dan fatal sekalipun memang terasa sakit apalagi sampe masuk ke ati dan tak pernah bisa melupakan kesalahan orang lain yang sudah diperbuat kepada diri kita sendiri. Namun ketahuilah bahwa memberikan maaf itu lebih mulia daripada meminta maaf artinya kita sudah memaafkan kesalahan orang tersebut, sebelum orang tersebut datang kepada kita untuk meminta maaf.
seperti hadis riwayat ini :
“Tidak halal seorang muslim menjauhi kawannya lebih dari tiga hari. Jika telah lewat waktu tiga hari itu, maka berbicaralah dengan dia dan berilah salam, jika dia telah menjawab salam, maka keduanya bersama-sama mendapat pahala, dan jika dia tidak membalasnya, maka sungguh dia kembali dengan membawa dosa, sedang orang yang memberi salam telah keluar dari dosa karena menjauhi itu.” (Riwayat Abu Daud).
ada lagi yang pernah admin baca/dengar
"Jika dua orang muslim bertemu dan mengucapkan salam kemudian berjabat tangan maka Alloh Swt akan menghapuskan dosa daripada ke duanya"
kemudian dalam hadist Qur'an
“Jadilah engkau pema’af dan suruhlah orang mengerjakan yang ma’ruf, serta berpalinglah dari pada orang-orang yang bodoh.” - (QS. Al-A'raf : 199)
“Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa, (yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan mema’afkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.” - (QS. Al-Imran: 133-134)"
sudah kita simak bersama bahwa benar memaafkan itu lebih mulia daripada meminta maaf, jadi mulailah dari sekarang untuk memaafkan kesalahan orang lain yang sudah diperbuat kepada kita, baik itu teman, saudara, tetangga dan lain sebagainya, mungkin bisa jadi awalnya akan merasa berat. tapi perlu diketahui bahwa memaafkan itu lebih baik bagi diri kita sendiri seperti halnnya dapat menenangkan pikiran, membuat jiwa merasa damai aman dan tentram tak ada beban pikiran. tentunya hidup penuh dengan makna dan barokah insha Alloh.
Demikian postingan kali ini kurang lebihnya mohon dimaafkan terimakasih sudah berkunjung
Admin,
No comments:
Post a Comment
Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan
terimakasih dan semoga bermanfaat!